Moh Soef,  Harapan Baru MAN Kendal

Kendal, mankendal.sch.id – Pada Kamis 13 Juli 2023 lalu, telah dilaksanakan Pisah Sambut Kepala Madrasah Aliyah Negeri Kendal. Kepala madrasah baru, H Moh. Soef hadir bersama rombongan keluarga besar MAN Demak.

Setibanya di MAN Kendal, kedatangan rombongan 2 bus tersebut disambut hangat oleh segenap guru dan pegawai MAN Kendal.

“Selamat datang bapak ibu keluarga besar MAN Demak, silahkan masuk dan duduk di tempat yang telah kami siapkan,” sapa Nikmatul Badriyah, Kepala Tata Usaha dengan senyuman khasnya.

Acara formal yang dilaksanakan di Aula, dihadiri berbagai elemen pejabat hingga masyarakat, di antaranya Ketua MUI Kendal, KH Asroi Thohir, kepala kantor kemenag Kab Kendal, komite madrasah beserta jajarannya, dan tamu undangan lain.

Dalam kesempatan itu, H Muh Asnawi, selaku mantan Kepala MAN Kendal menyambut suka-cita kedatangan Kepala MAN Kendal yang baru, H Moh. Soef,  M.Ag.

“Selamat datang bapak Soef dan keluarga besar MAN Demak. Terima kasih juga atas kehadiran bapak Kyai Asroi, kepala kantor kemenag Kendal, dan teman-teman komite yang saya cintai,” tutur Asnawi mengawali sambutan.

Asnawi mengaku selama perjalanannya puluhan tahun meniti karir di MAN Kendal tak banyak kontribusi yang bisa ia berikan untuk madrasah.

“Selama 30 tahun saya belum bisa memberikan kontribusi yang berarti bagi MAN Kendal. Kalau saja ada hal yang baru di sini saya yakin semua karena peran serta bapak ibu MAN Kendal semata,”katanya merendah.

Selain itu, ia menitipkan madrasah kepada H Moh Soef yang akan menjadi lokomotif dalam memajukan instansi jauh ke depan.

“Saya titipkan MAN Kendal kepada Pak Soef agar bisa menulari kehebatan yang telah berhasil diciptakan di MAN Demak,” pesannya dengan penuh haru. 

Rangkaian acara pisah sambut juga diisi berbagai sambutan. Secara berurutan disampaikan H Mahrus, H Moh Soef, dan Kiai Asroi.

“Dengan hadirnya kepala madrasah baru, berharap MAN Kendal ke depan dapat menjadi madrasah penggerak bagi madrasah-madrasah swasta di Kendal,” tutur Kiai Asroi sebelum menutup acara dengan doa. (Ivn)