Pembukaan Masa Ta’aruf Santri Tahfidz Tahun Pelajaran 2022/2023 di Ma’had Al-Aqwam MAN Kendal

Kendal, mankendal.sch.id – Pada hari senin 18 juli 2022 bertempat di gedung aula MAN Kendal dilaksanakan Masa Ta’aruf Santri Tahfidz ( MASTAFIDZ ) Tahun Pelajaran 2022/2023 di Ma’had Al Aqwam MAN Kendal.

Kegiatan ini dihadiri oleh bapak kepala MAN Kendal, Ibu Kepala Tata Usaha, beberapa Wakil Kepala Madrasah, Roisul Ma’had, para pengasuh Ma’had Al Aqwam serta santri baru berjumlah 119 santri.

Ketua panitia MASTAFIDZ Bima Fatih Al Mafuzun menyampaikan bahwa MASTAFIDZ merupakan kegiatan pengenalan lingkungan madrasah pada awal tahun ajaran baru. Kegiatan ini dibuka langsung  bapak kepala MAN Kendal ,kegiatan MASTAFIDZ ini dilaksanakan selama 2 hari yaitu pada senin malam 18 Juli 2022 dan Selasa malam 19 Juli 2022.

“Saya ucapkan terimakasih kepada pengurus OSMA (Organisasi Santri Ma’had Al Aqwam ), segenap tamu undangan dan semua pihak yang telah ikut mempersiapkan serta menyaksikan kegiatan MASTAFIDZ ini karena MASTAFIDZ menjadi sebuah wadah untuk mendidik dan membina santri baru “kata ketua panitia MASTAFIDZ Bima Fatih Al Mafuzun.

Drs. H. Muh Asnawi, M.Ag selaku kepala MAN Kendal menyampaikan bahwa kegiatan MASTAFIDZ ini bersifat edukatif, kreatif dan inovatif agar memberikan pengalaman yang menyenangkan sehingga santri bisa saling berinteraksi dan juga beradaptasi dengan lingkungan ma’had selain itu beliau juga memberikan kata kata penyemangat untuk para santri baru,

“Saya mengucapkan selamat datang kepada santri baru Ma’had Al Aqwam dan saya berpesan kepada kalian bahwa kita mondok itu mencari keberkahan dari ilmu yang kita pelajari khususnya barakah Al Qur’an, barokah dari guru yaitu ustadz ustadzah serta barokah dari lembaga ini, karena barokah tidak terlihat sekarang namun pada suatu hari nanti.

Ustadz Akhmad Khotib, S.Ag selaku Roisul Ma’had Al Aqwam MAN Kendal memberikan semangat dan juga pengarahan mengenai tata tertib yang ada di Ma’had Al Aqwam.

“Saya ingatkan kembali di pondok itu ya mencari keberkahan dengan cara mentaati aturan pondok serta tingkatkan lagi kedisiplinanya juga tentang tanggung jawabnya.

Tak kalah menarik, Zaza putri dari Ibu kepala Tata Usaha unjuk gigi di depan panggung, ia mendapatkan sejumlah pertanyaan berupa sambung ayat surah-surah pendek Juz 30 dari kepala madrasah, Ustadz Khotib dan Ustadz Munir, semua ayat tampak begitu mudah disambung olehnya. Diharapkan, ini merupakan awal yang baik untuk menstimulasi santri-santri Ma’had Al-Aqwam berpartisipasi di acara kedepan.